Bayi baru lahir sudah tumbuh gigi? Mungkinkah ini terjadi? Jawabanya mungkin walaupun fenomena ini sangat langka terjadi. Umur bayi tumbuh gigi normalmya berkisar pada usia 4-6 bulan. Namun, ada beberapa kasus yang jarang sekali terjadi yaitu bayi baru lahir sudah memiliki gigi atau dalam istilah medis disebut natal teeth.
Apa itu Natal Teeth?
Natal teeth alias gigi natal adalah suatu kondisi ketika gigi sudah tumbuh pada bayi yang baru lahir. Pada dasarnya, gigi ini termasuk sebagai gigi susu biasa. Kelainan gigi ini tergolong langka dan mungkin hanya terjadi pada 1 bayi dari 2.000 hingga 3.500 kelahiran.
Pada umumnya gigi yang tumbuh lebih awal ini memiliki bentuk dan susunan seperti gigi susu biasa, namun biasanya berukuran lebih kecil dari ukuran gigi susu. Gigi natal paling sering terjadi pada gigi seri bawah, namun juga bisa terjadi pada gigi seri atas hingga gigi geraham. Gigi natal ini kondisinya mudah goyang, sebab akarnya tidak tumbuh sempurna dan hanya melekat pada bagian ujung gusi. Selain itu, gigi juga akan sering mengalami perubahan warna menjadi kekuningan atau kecokelatan.
Penyebab natal teeth (gigi natal)
Tidak diketahui pasti penyebab terjadinya natal teeth (gigi natal) tetapi hal ini mungkin terkait dengan bibir sumbing, yang merupakan gangguan pertumbuhan pembentukan organ tubuh pada bagian mulut. Dikutip dari beberapa journal kedokteran gigi, kasus gigi natal terjadi pada 10% bayi dengan bibir sumbing bilateral dan 2% bayi dengan bibir sumbing unilateral.
Kelainan gigi ini juga lebih mungkin dialami bayi dengan gangguan kesehatan, seperti sindrom Ellis-van Creveld, sindrom Hallermann-Streiff, dan sindrom Pierre-Robin.
Beberapa faktor lain yang dapat memicu risiko natal teeth pada bayi pada saat kehamilan, yaitu :
- Adanya riwayat gigi natal pada anggota keluarga.
- Bayi perempuan yang lebih berisiko daripada laki-laki.
- Terpapar bahan kimia berbahaya, infeksi, atau trauma saat hamil.
- Malnutrisi saat kehamilan seperti kekurangan asupan vitamin (hipovitaminosis).
Penanganan natal teeth
- Penanganan gigi natal sebaiknya dilakukan oleh spesialis kedokteran gigi anak (Sp.KGA). Selain pemeriksaan fisik, dokter mungkin akan menggunakan rontgen (sinar-X) untuk memeriksa kondisi gigi dengan tujuan untuk menentukan apakah gigi natal tersebut merupakan gigi susu normal atau ekstra. Pemeriksaan tersebut juga melihat perkembangan struktur dan akar gigi.
- Natal teeth umumnya akan langsung dicabut. Pencabutan gigi dipertimbangkan bila gigi longgar dan mudah copot sehingga berisiko membuat bayi tersedak. Selain prosedur cabut gigi, dokter mungkin hanya akan menghaluskan tepi bagian atas gigi. Hal ini bertujuan untuk mencegah kerusakan pada lidah bayi Anda.
- Menjaga dan membersihkan gigi dan mulut juga merupakan hal terpenting pada penagganan bayi dengan gigi natal, yaitu menggunakan kain bersih dan basah. Periksakan gusi dan lidah bayi untuk memastikan gigi tidak menyebabkan cedera pada lidah, jika usia bayi beranjak 8 – 10 bulan dan sudah mengkonsumsi makanan padat maka dianjurkan untuk membersihkan gigi dan mulut menggunakan pasta gigi yang aman dan tepat, pasta gigi enzim anak merupakan pilihan tepat untuk merawat kebersihan serta kesehatan gigi dan mulut pada anak bayi yang sudah tumbuh gigi. Pasta gigi enzim anak tanpa deterjen sehingga aman jika tertelan, pasta gigi enzim anak juga mengandung enzim-enzim yang berfungsi memperkuat fungsi ludah dalam mengendalikan bakteri dalam mulut, sehingga mampu mencegah terjadinya gigi berlubang, radang gusi, bau mulut, dan masalah gigi lainnya.

Pasta Gigi enzim Anak Strawberry
Pasta Gigi Enzim Anak diformulasikan untuk menjaga kesehatan gigi susu anak. Tidak mengandung deterjen sehingga aman dan tidak mengakibatkan kerusakan pada gigi dan jaringan lunak dalam rongga mulut.